Menjadi Petarung, Pilihan Balotelli Selain Jadi Pesepakbola
Beritabola.com Manchester - Striker Manchester City, Mario Balotelli, memiliki cita-cita lain andai dia tak menjadi pesepakbola. Pemain timnas Italia itu ingin menjadi petarung di Ultimate Fighting Championship (UFC). Karier Balotelli sebagai pesepakbola dimulai sejak usia 11 tahun. Di tahun 2001, pemuda keturunan Ghana itu bergabung dengan Lumezzane yang berkompetisi Serie C1 alias divisi tiga Liga Italia. Empat tahun berlatih bersama Lumezzane, Balotelli lalu mengadu nasib ke akademi sepakbola Barcelona, La Masia. Tak lolos seleksi, ia pun kembali ke 'Negeri Pizza'. Sekembalinya ke Italia, bakat terpendam Balotelli terendus oleh pencari bakat Inter Milan. Kini, pemain berusia 21 tahun itu sudah menjadi bintang muda di City sekaligus timnas Italia. Kegagalan saat mencoba masuk akademi Barca itu, tampaknya begitu membekas di benak Balotelli. Sampai-sampai, pemain yang identik dengan nomor punggung 45 itu mempunyai rencana cadangan untuk menjadi petarung di UFC. "Jika aku tidak menjadi pesepakbola, aku mungkin ingin menjadi petarung di ajang UFC. Aku menyukai hal itu," ujar Balotelli seperti dilansir Soccerway. Lebih lanjut lagi, Balotelli juga mengungkapkan alasan mengapa selalu memilih nomor punggung 45. "Pertandingan pertamaku di Serie A, juga di bawah arahan (Roberto) Mancini, mengenakan nomer pungung 45 karena semua pemain muda mengenakan antara nomer 35-60," terang pencetak tiga gol di Piala 2012 itu. "Aku menggunakan nomer punggung 45 dan mencetak dua gol, jadi itu menjadu nomor keberuntungan saya," tukasnya. (dtc/a2s) |
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Menjadi Petarung, Pilihan Balotelli Selain Jadi Pesepakbola. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://cetakskor.blogspot.com/2012/07/menjadi-petarung-pilihan-balotelli.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
Unknown - Jumat, 27 Juli 2012
Belum ada komentar untuk "Menjadi Petarung, Pilihan Balotelli Selain Jadi Pesepakbola"
Posting Komentar